Profesionalitas Kameraman Dalam Produksi Program Talkshow Vredeburg In Frame

Roby Angga Tama, F19045382 (2022) Profesionalitas Kameraman Dalam Produksi Program Talkshow Vredeburg In Frame. Diploma thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Halaman Judul, Bab I, Bab II, Bab V dan Daftar Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Praktik Kerja Lapangan atau Magang ini membahas tentang Profesionalitas Kameraman Dalam Produksi Program Talkshow Museum Benteng Vredeburg dengan judul Vredeburg in Frame. Pokok permasalahan dalam pembahasan ini adalah untuk mengetahui bagaimana proses kerja tim dalam produksi program Talkshow di Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta khususnya peran seorang kameraman sekaligus untuk mendapatkan pengetahuan dan ilmu secara langsung tentang bagaimana implementasi kameraman di dunia kerja. Melalui program Magang ini, penulis dapat secara langsung mengimplementasikan keterampilan yang telah diperoleh selama proses Perkuliahan. Dari laporan Praktik Kerja Lapangan ini, penulis ingin membagikan pengalaman yang diperoleh penulis selama melaksanakan kegiatan magang di Museum Benteng Vredenburg Yogyakarta, terutama saat melaksanakan produksi program talkshow Vredeburg in Frame. Saat melaksanakan produksi, penulis menerapkan teori yang sudah didapat saat perkuliahan. Dari hasil pengalaman magang ini, penulis mendapat pengalaman tentang cara kerja kameraman dalam proses produksi dan juga mengetahui kerja kameraman dengan tim produksi. Kegiatan magang ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa, terutama mahasiswa yang sudah siap untuk memasuki dunia kerja. Berbagai ilmu pengetahuan dan pengalaman menarik didapat dari kegiatan magang ini. Kata Kunci : Magang, Profesionalitas Kameraman, Produksi, Program Talkshow, Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Kameraman
Divisions: Broadcasting Film
Depositing User: Mrs Lu'lu' Atuzzahroh
Date Deposited: 24 Mar 2023 02:57
Last Modified: 24 Mar 2023 02:57
URI: http://repository.stikomyogyakarta.ac.id/id/eprint/337

Actions (login required)

View Item View Item